Cara Merawat Wajah Agar Bersih dan Sehat

Kualitas udara yang buruk akibat polusi juga berpengaruh terhadap kulit wajah. Dilansir dari berbagai sumber, berikut cara merawat wajah agar tetap bersih dan sehat.

1. Cuci Muka yang Bersih
Salah satu cara merawat wajah yang paling utama adalah dengan mencuci muka secara bersih. Jika detikers seharian beraktivitas di luar rumah, tentu kulit wajah akan kotor dan kusam akibat debu.

Oleh sebab itu, setibanya di rumah segera mandi dan cuci muka hingga bersih. Setelah itu, keringkan dengan cara menepuk wajah secara lembut menggunakan handuk atau kain bersih sampai kering.

Oh ya, disarankan untuk cuci muka sebanyak dua kali sehari saat pagi dan malam hari sebelum tidur.

2. Pakai Pelembab dan Serum
Sebenarnya, mencuci muka sampai bersih masih belum cukup untuk merawat wajah agar tetap sehat dan berseri. Sebaiknya, pakai serum wajah untuk menghilangkan sejumlah masalah di kulit. Selain itu, gunakan juga pelembab agar lapisan kulit wajah tetap terhidrasi.

3. Selalu Gunakan Sunscreen
Mengutip laman American Academy of Dermatology Association, selalu gunakan sunscreen ketika beraktivitas di luar ruangan. Soalnya, paparan sinar matahari yang menyengat bisa membuat wajah cepat keriput dan muncul bintik-bintik hitam di kulit.

4. Jangan Merokok
Perlu diketahui bahwa merokok dapat menyebabkan kulit wajah terlihat lebih tua dan berkeriput. Selain itu, merokok bisa merusak kolagen dan elastin, yang mana kedua komponen ini berkontribusi terhadap kelenturan dan kekuatan kulit.

Maka dari itu, sebaiknya hindari merokok agar kulit wajah tetap sehat dan berseri. Apalagi polusi udara sedang ganas-ganasnya, asap dari rokok dapat mencemari udara dan mengganggu orang lain di sekitar.

5. Hindari Stres
Salah satu faktor wajah jadi tidak berseri dan muncul banyak jerawat adalah karena stres. Sebab, stres dapat meningkatkan produksi hormon kortisol yang membuat kulit wajah jadi lebih berminyak.

Untuk menghindari stres, detikers bisa melakukan hal-hal yang positif seperti olahraga, meditasi, atau yoga.

6. Menjaga Pola Makan Sehat
Dilansir situs Mayo Clinic, mengkonsumsi makan-makanan yang sehat turut membantu merawat wajah agar sehat dan berseri. Dianjurkan perbanyak makan buah, sayuran, biji-bijian, serta daging yang rendah lemak.

Selain itu, usahakan rutin minum air putih setiap hari demi menjaga kulit wajah tetap sehat dan terhidrasi.

7. Jangan Sentuh Wajah dengan Tangan
Cara merawat wajah yang terakhir adalah hindari menyentuh wajah dengan tangan yang kotor. Sebab, kuman yang ada di tangan bisa berpindah ke wajah yang mana dapat menimbulkan masalah pada kulit.

Apabila ingin menyentuh area wajah menggunakan tangan, sebaiknya cuci tangan terlebih dahulu sampai bersih dengan sabun, lalu keringkan menggunakan tisu atau kain lembut.

Nah, itu tadi penjelasan mengenai tujuh cara merawat wajah agar tetap bersih dan sehat di tengah polusi udara yang sangat buruk. Jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatan ya!

Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !